Hal yang menyebalkan saat kita hendak menonton sebuah video atau film di laptop adalah munculnya iklan yang tidak kita inginkan. Kondisi in...
Hal yang menyebalkan saat kita hendak menonton sebuah video atau film
di laptop adalah munculnya iklan yang tidak kita inginkan. Kondisi ini
akan terasa amat mengganggu fokus Anda saat menonton. Salah satu fitur
yang tidak diharapkan ada pada KMPlayer adalah hal tersebut, yaitu
munculnya iklan dadakan. Yang jelas, pada versi 3 ke atas, KMPlayer akan
memunculkan iklan saat Anda memutar sebuah video dan Anda sedang
terkoneksi internet.
Guna
mengatasi masalah tersebut, berikut ini adalah cara untuk me-remove
atau menghilangkan atau menghapus atau menyembunyikan iklan yang muncul
pada KMPlayer. Mari ikuti langkah-langkahnya!
- Tutup semua aplikasi yang sedang berjalan di komputer atau laptop
- Buka menu Control Panel > Network and Internet > Internet Options > Security > Restricted Sites > Sites
- Tambahkan player.kmpmedia.net pada kotak Add this website-to the zone
- Klik tombol Add – Close – OK
- Sekarang coba jalankan KMPlayer Anda lagi dan koneksi internet masih tersambung, pasti gak akan ada iklan lagi
sumber: mboir
Tidak ada komentar