Versi terbaru dari Office Suite adalah Office 2010 (Kabarnya Microsoft akan merilis Office 2012 di tahun ini). Office 2010 tersedia dalam 4...
Versi terbaru dari Office Suite adalah Office 2010 (Kabarnya Microsoft akan merilis Office 2012 di tahun ini). Office 2010 tersedia dalam 4 edisi dan kompatibel dengan Windows XP, Windows Vista, Windows 7, Windows Server 2003 dan Windows Server 2008. Meskipun kompatibel dengan Windows XP, pengguna harus menggunakan Windows XP SP3 versi x86 (32bit) untuk dapat menginstal dan menjalankan Office 2010. Atau dengan kalimat sederhana, Office 2010 tidak dapat di instal pada Windows XP SP1 atau SP2.
Ketika kita mencoba menginstal Office 2010 pada Windows XP SP1 atau SP2, kita akan mendapat pesan “Setup is unable to proceed due to the following error: To install and use this product, you must be running one of the following operating systems: Windows 7, Vista SP1, XP SP3, Server 2003 SP2, Windows 7 (x64), Vista SP1 (x64), Server 2008 x(x64). Correct the issue(s) listed above and re-run the setup”.
Ketika kita mencoba menginstal Office 2010 pada Windows XP SP1 atau SP2, kita akan mendapat pesan “Setup is unable to proceed due to the following error: To install and use this product, you must be running one of the following operating systems: Windows 7, Vista SP1, XP SP3, Server 2003 SP2, Windows 7 (x64), Vista SP1 (x64), Server 2008 x(x64). Correct the issue(s) listed above and re-run the setup”.
Lalu bagaimana caranya agar dapat menginstal Office 2010 pada Windows XP SP2?
Syaratnya adalah kita harus menggunakan Windows XP SP2 versi x86 (32bit)
Ikuti Langkah berikut ini untuk menginstal Office 2010 pada pada Windows XP SP2 :
1. Buka registry editor, caranya klik Start menu, lalu klik Run, dan ketik regedit pada kotak dialog, kemudian tekan enter
2. Pada registry editor, arahkan pada key berikut:
HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Contro l\Windows
3. Pada sisi kanan, klik ganda pada CSDVersion dan ubah nilainya dari 200 menjadi 300
4. Tutup registry editor. Reboot komputer dan jalankan Office 2010 setup untuk menginstal Office 2010. Setelah terinstal, arahkan ke kunci registri yang sama dan kemudian mengubah nilai kembali ke 200.
5. Nikmati Office 2010 dan fitur-fiturnya
Tidak ada komentar